Pages - Menu

“Tetaplah jadi yang lebih baik dari sebelumnya”

Oleh:
RIA FITRIANI (XI A2) :

 
Hai sobat ….
        Perlu kami sampaikan kepada sobat pembaca sekalian, kami sengaja menampilkan profil siswa yang punya prestasi menonjol  di sekolah ini. Mohon maaf bagi yang belum ditampilkan. Tidak ada maksud mendiskriminasi siswa. Nah, kali ini majalah Cendekia akan  memperkenalkan  juara umum kelas X TP 2009/2010 kemarin di Smansa  Bare. Siapakah dia? Kita lihat yuk profilnya.

          Ria Fitriani inilah nama lengkap cewek imooet kelahiran Bangunrejo 12 Maret 1994 atau lebih akrab dipanggil “Riviet”. Cewek yang hobi banget nonton TV dan dengerin musik ini punya cita – cita yang mulia lho, yaitu jadi “Guru”.  Riviet juga hobi banget makan mie….ehmm untung aja rambutnya gak kriting…(he..he.. he).
Riviet dikenal sebagai siswa yang agak pendiam, pemalu, tapi otaknya encer, alias cerdas.  Dia duduk di kelas XI IPA 2 Smansa Bare. Ceritanya, Riviet  punya kesan yang cukup menyedihkan. Ia pernah kecelakaan motor  yang cukup lumayan.  Kasiaan ya?
Riviet adalah putri dari Bapak Sumarto dan Ibu Suminah, yang sekarang tinggal di Desa Sumbermas Kecamatan Bangunrejo Kabupaten Lampung Tengah.  Riviet ini selain cantik, dia juga punya banyak prestasi yang patut dibanggakan di antaranya:
1.        Juara umum saat SMP kelas VII;
2.        Mengikuti Olimpiade Biologi SMP pada tingkat kabupaten saat kelas VIII;
3.        Juara kelas saat kelas IX;
4.        Juara umum di SMANSA BARE ini kelas X Dan XI.
          Riviet termasuk siswi yang cerdas dan sungguh beruntung  di antara 180 siswa (kelas XI) di Smansa Bare karena ia bisa masuk ke sekolah ini tanpa test dan mendapat juara umum di kelas X. Semua itu berkat kegigihannya dalam belajar. Ketekunannya belajar  membuatnya sukses meraih juara kelas dan juara umum di sekolah ini.
Di akhir catatan ini, Riviet punya pesan lho buat teman – teman semua.  Katanya gini,    ”Tetaplah jadi yang terbaik dari sebelumnya. Paling tidak jangan sampai menurun prestasinya”.  OK deh tetap pertahankan ya prestasinya, red.